-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Tiga Mahasiswa Ini Mula-mula Pasti Lelah Tapi Sebentar Lagi Selebrasi

Sunday, October 30, 2022 | 7:17:00 PM WIB Last Updated 2022-10-30T12:42:46Z
 



Ada keuntungan dari penerapan Outcome Based Education (OBE). Keuntungannya adalah bila mahasiswa telah mencapai target outcome, maka perkuliahan dinyatakan selesai.
 
Tiga mahasiswa telah rampung project penulisan artikel ilmiah. Mereka adalah Danissa Selvita Fauziah, Dhita Fadhilatul Azizah, dan Amy Aprilianty Aulia Rahma. Materi kuliah diawali dengan praktik Mendeley dan arahan tentang kerapian dalam penulisan.


Latihan menulis artikel tidak dimulai dari permulaan. Tapi disediakan modul penulisan artikel ilmiah mencakup tahapan sejak Tahap 1 sampai Tahap 11. Lalu, tahap-tahap itu distrukturkan menjadi naskah artikel ilmiah.
 
Tidak sampai di situ, masih ada tahap berikutnya. Tahap cek plagiasi maksimal similarity 15%. Jika similarity lebih dari itu, maka dilakukan paraphrase.
 
Tahap proofrediang oleh 2 (dua) orang teman sebaya. Di sini penulis minta bantuan teman untuk memeriksa kesalahan teknis penulisan. Nanti teman yang membantu proofreading dicantuamkan di bagian acknowledgement.  
 
Tahap Re-see yaitu bantuan untuk melihat kembali naskah; Mana area yang perlu diperluas, dipotong, dan ditata. Ini melibatkan ahli bidang ilmu melalui komunikasi dengan dosen pengampu mata kuliah yang beririsan. Dosen menjadi penulis pendamping melalui Re-see.
 
Tahap swasunting dan templating sebelum submission (pengiriman) artikel ke agenda conference. Artikel dipresentasikan di agenda conference untuk peroleh sertifikat sebagai presenter.
 
Artikel melalui conference dikualifikasi dari aspek kelayakan untuk publikasi di jurnal ilmiah. Mula-mula “lelah” mengerjakan tahapan tetapi akhirnya “selebrasi” ketika artikel terbit di jurnal ilmiah.
 
Ketiga mahasiswa di atas akan memasuki Tahap Re-See. Ketiganya merupakan mahasiswa semester III Jurusan Tasawuf dan Psikoterapi Fakultas Ushuluddin UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Kuliah dimulai 02 September 2022 dan tiga naskah artikel selesai tanggal 28 Oktober 2022. 


OBE ini diterapkan pada mata kuliah Academic Writing. Mata kuliah ini diampu oleh Wahyudin Darmalaksana dan Busro dibantu Chyril Futuhana Ahmad dan Hidayatul Fikra. 

Outcome mata kuliah ini cukup naskah artikel ilmiah saja. Sedangkan conference dan publikasi ilmiah merupakan kegiatan di luar mata kuliah. Jika tuntas latihan penulisan artikel ilmiah, maka mahasiswa berpeluang punya pengalaman conference dan sekaligus publikasi ilmiah.
 
“Mahasiswa pasti lelah mengerjakan latihan tahap demi tahap. Tentu diperlukan empati atas kendala-kendala yang dihadapi," tutur Wahyudin Darmalaksana.

"Hanya saja dari pengalaman yang sudah-sudah biasanya diperoleh benefit dan impact yang besar sebagai hadiah dari lelah itu,” pungkasnya, Minggu, 30/10/2022 [FU]. 

×
Berita Terbaru Update