-->

Notification

×

Iklan

Iklan

CARA PENELUSURAN RUJUKAN SKRIPSI

Saturday, December 14, 2019 | 4:53:00 PM WIB Last Updated 2022-09-25T09:31:21Z

Tulisan ini merupakan bahan latihan mencari rujukan atau sumber-sumber kepustakaan penulisan skripsi. Agar cara ini dilaksanakan untuk mencari rujukan yang bereputasi.

Bereputasi berarti bernilai atau memiliki kualitas yang baik serta dapat dipertanggungjawabkan. Ada banyak fasilitas data bereputasi yang dapat dimanfaatkan. Antara lain Google Scholar yang mencakup buku-buku dan artikel-artikel jurnal hasil penelitian.






Langkah penggunaan Google Scholar di bawah ini:




Silahkan buka Google di internet dan telusuri Google Scholar sampai ditemukan tampilan seperti pada poin (1). Referensi apa yang Anda cari? Masukanlah kata “kuci” pada kolom di poin (2). Setiap skripsi pasti mempunyai topik atau tema, dan bahkan kata kunci. Misalnya, topik “keadilan dalam Islam” dan tema “keadilan dalam rumah tangga menurut hadis”. Atau kata kuci “keadilan”, atau “hadis”, dan seterusnya. Dapat pula dilakukan pencarian nama tokoh atau nama penulis (akademisi) di lingkungan pendidikan tinggi Anda.




Setelah kata kunci pencarian dimasukan ke dalam kolom, lalu enter maka akan muncul tampilan seperti gambar di atas. Poin (1) merupakan kata kunci atau tema dan topik yang akan ditelusuri.

Poin (2) terdapat pilihan tahun, yakni eny time, atau since yang merupakan pilihan tahun, bergantung pencari data akan menelusuri rujukan tahun berapa. Adapula custom untuk pencarian data kisaran tahun, misalnya antara 2015-2019. Para peneliti biasanya diarahkan untuk merujuk hasil-hasil penelitian terkini atau paling mutakhir.

Poin (3) menunjukan dokumen yang biasanya para peneliti mencari file dalam format PDF agar bisa diunduh (download). Dokumen akan terdiri atas buku, laporan, artikel jurnal dan lain-lain. Biasanya artikel jurnal ilmiah paling banyak diburu oleh para peneliti.

Penulis skripsi agar memperhatikan beberapa hal:
  • Diupayakan rujukan skripsi lebih banyak dari artikel jurnal ilmiah yang paling mutakhir, atau sekurang-kurangnya lima tahun terahir. Sebab, artikel jurnal dipastikan telah memenuhi syarat ilmiah, dan ditulis berdasarkan hasil-hasil penelitian. Sedangkan kemutakhiran rujukan untuk sebuah penelitian sangat dianjurkan.
  • Utamakan untuk mencari rujukan dari karya-karya ilmiah dosen pembimbing terlebih apabila rujukan tersebut digunakan sebagai sumber atau referensi dalam penulisan skripsi. Atau karya ilmiah yang relevan dari dosen lainnya di pendidikan tinggi Anda. Pengutipan terhadap karya-karya dosen pengampu matakuliah di lingkungan internal cukup beralasan untuk pengembangan keilmuan di pendidikan tinggi Anda.
  • Unduh atau download dokumen-dokumen yang Anda butuhkan, simpan pada aplikasi semisal Mendeley dan Zotero atau aplikasi References Microsoft Word, setidaknya simpan di folder computer atau pada Google Drive.


Selamat mencoba dan berlatih, tentu jangan lupa bahagia !



Bandung, 14 Desember 2019
Yudi Wahyudin Darmalaksana

×
Berita Terbaru Update