-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Dekanat FU UIN Bandung Dukung Kursus Menulis Artikel Ilmiah Di Lingkungan Mahasiswa

Tuesday, January 5, 2021 | 2:55:00 PM WIB Last Updated 2021-01-05T08:06:32Z
 

 
 
Publikasi artikel di jurnal ilmiah menjadi tantangan akademisi termasuk mahasiswa. Tantangan ini sedang disikapi oleh seluruh pendidikan tinggi di Indonesia tidak terkecuali Universitas Negeri Islam (UIN) Sunan Gunung Djati Bandung.
 
Sejumlah kursus menulis artikel ilmiah dilangsungkan oleh Fakultas Ushuluddin (FU) UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Di antaranya kursus menulis artikel ilmiah yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir (IAT). Kursus dilaksanakan tanggal 16 Desember 2020 yang akan berakhir tanggal 07 Januari 2021.
 
Kursus menulis artikel ilmiah memiliki target, yaitu terhimpunnya naskah artikel ilmiah mahasiswa. Naskah ini kemudian diarahkan untuk dipresentasikan pada kegiatan forum ilmiah. Selanjutnya, naskah artikel pada forum ilmiah diarahkan untuk publikasi di jurnal ilmiah.
 
Pernyataan di atas disampaikan oleh Dr. Wahyudin Darmalaksana, M.Ag., Dekan FU UIN Sunan Gunung Djati Bandung. “Tahun 2021 akan banyak forum ilmiah dengan keluaran publikasi artikel di jurnal ilmiah. Untuk sasaran ini perlu disiapkan naskah artikel ilmiah sejak kursus penulisan artikel ilmiah,” ungkap Wahyudin.
 
Disebutkan pula bahwa langkah ini dilakukan dalam rangka menciptakan kemitraan antara dosen dan mahasiswa dalam penulisan artikel ilmiah dan publikasi ilmiah. Menurutnya tantangan publikasi ilmiah lebih efektif dihadapi melalui kemitraan dosen dan mahasiswa.
 
“Mula-mula kalangan mahasiswa melaksanakan kursus penulisan artikel ilmiah. Melalui tahapan latihan kemudian akan terhimpun sejumlah naskah artikel mahasiswa. Dosen keahlian bidang ilmu berperan memberikan penguatan pada konten naskah-naskah tersebut. Akhirnya akan tercipta naskah artikel dengan penulis bersama mahasiswa dan dosen,” tutur Wahyudin.
 
UIN Sunan Gunung Djati Bandung sendiri menyiapkan jurnal ilmiah conference series. Jurnal ini mengakomodir artikel-artikel ilmiah dari kegiatan forum ilmiah. Termasuk mengakomodir artikel-artikel ilmiah dari keluaran mata kuliah. “Ini terobosan luar biasa dalam menghadapi tantangan publikasi ilmiah khususnya di lingkungan mahasiswa,” lanjut Dekan FU, Selasa, 05 Januari 2021.
 
Dari 40 peserta kursus menulis di HMJ IAT telah dihasilkan 10 artikel ilmiah yang siap dipresentasikan di forum ilmiah. “Kursus masih berlanjut, peserta sedang melakukan finalisasi, dan dipastikan hasil penulisan artikel ilmiah terus bertambah,” ujar Gusti Rahma Sari, Panitia Pelaksana dari HMJ IAT FU UIN Sunan Gunung Djati Bandung.


Segenap civitas FU mulai dari Dekanat, Jurusan, Unit-unit, Dosen, Tata Usaha mendukung penuh diselenggarakannya kursus menulis artikel ilmiah bagi kalangan mahasiswa. Secara penuh kursus menulis didukung oleh para Wakil Dekan Dr. Radea Juli A. Hambali, M.Hum, Dr. Ali Masrur, M.Ag., dan Dr. Muhlas, M.Hum. Kursus menulis artikel ilmiah berlangsung secara online yang dipusatkan dari Studio FU UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Jalan AH. Nasution 105 Bandung, Indonesia [Buleud].
 
 


×
Berita Terbaru Update