-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Munaqasyah Artikel Ilmiah Pengganti Skripsi pada Fakultas Ushuluddin UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Wednesday, February 24, 2021 | 10:33:00 AM WIB Last Updated 2021-02-24T05:13:02Z
 


 
 
Mahasiswa calon sarjana melaksanakan bimbingan dengan dosen pembimbing akademik dalam penyusunan proposal bagi kepentingan Ujian Proposal (UP) pada tingkat Jurusan sampai diperoleh Surat Keterangan (SK) Judul Tugas Akhir (TA).
 
Setelah diperoleh SK Judul TA, mahasiswa memberitahukan atau melakukan kesepakatan dengan dosen pembimbing TA (dosen pembimbing TA I dan dosen pembimbing TA II) apakah TA akan berupa Skripsi ataukah TA dalam bentuk lain berupa Artikel Ilmiah.
 
Jika mahasiswa calon sarjana memilih TA dalam bentuk lain berupa Artikel Ilmiah, maka penulisan naskah artikel harus mengikuti struktur penulisan artikel jurnal ilmiah dan harus sesuai dengan gaya selingkung (template) yang diterapkan oleh jurnal ilmiah.
 
Mahasiswa calon sarajana Fakultas Ushuluddin UIN Sunan Gunung Djati Bandung yang memilih TA dalam bentuk lain berupa artikel ilmiah bertugas menulis artikel ilmiah dan bertugas mengirimkan naskah artikel mereka ke jurnal ilmiah. Naskah artikel ilmiah dikirim minimal ke Jurnal Penelitian Ilmu Ushuluddin. Dengan demikian, penulisan naskah artikel harus mengikuti gaya selingkung Jurnal Penelitian Ilmu Ushuluddin ini.
 
Editorial Jurnal Penelitian Ilmu Ushuluddin akan memberikan berbagai pertimbangan. Editorial jurnal ini akan melakukan tinjauan awal terhadap naskah artikel yaitu similarity maksimum 20% dan kesesuaian penulisan artikel dengan gaya selingkung. Apabila similarity lebih dari 20% dan penulisan tidak/belum sesuai dengan gaya selingkung, maka editorial jurnal akan mengembalikan naskah artikel kepada pengirim dengan memberikan catatan agar naskah artikel disesuaikan dengan ketentuan. Apabila penulisan sesuai dengan ketentuan, maka editorial jurnal akan meneruskan naskah artikel ke penelaah (reviewer).
 
Penelaah berperan melakukan tinjauan substansi isi bagi kelayakan penerbitan (publikasi) naskah artikel. Penelaah akan memberikan penilaian apakah naskah artikel memenuhi kelayakan ataukah tidak/kurang memenuhi kelayakan. Bagi kelayakan penerbitan naskah artikel, penelaah akan memberikan catatan yang lazimnya dalam bentuk anjuran revisi apakah revisi minor (kecil) ataukah revisi major (besar).
 
Namun, bila naskah artikel telah tersajikan dengan lengkap melalui bimbingan dengan dosen pembimbing TA dan telah memenuhi ketentuan yang ditetapkan oleh editorial (pengelola) jurnal, maka dipastikan naskah artikel berpeluang besar diterima (accepted) bagi penerbitan atau diterima dengan revisi kecil.
 
Editorial jurnal akan mengirimkan pemberitahuan kepada penulis (pengirim naskah artikel) berdasarkan catatan dari penelaah. Sekaligus pengiriman surat keterangan Letter of Acceptance (LOA).
 
Penulis bertugas melakukan penyempurnaan naskah artikel melalui bimbingan dengan dosen pembimbing TA sesuai catatan dari penelaah artikel jurnal. LOA, catatan dari penelaah artikel jurnal, hasil penyempurnaan naskah artikel melalui bimbingan dengan dosen pembimbing TA, dan persetujuan (ACC) dari dosen pembimbing TA sangat diperlukan sebagai syarat untuk pendaftaran Munaqasyah (ujian tugas akhir) artikel ilmiah.
 
Berita ini disampaikan berdasarkan ketentuan Munaqasyah Artikel Ilmiah yang berlaku di Fakultas Ushuluddin UIN Sunan Gunung Djati Bandung [Yudi].


×
Berita Terbaru Update