-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Agile Governance: Karier Dosen, Publikasi Ilmiah Mahasiswa, Prestasi Akademik Mahasiswa, Jurnal Reguler, dan Akreditasi Unggul

Thursday, May 11, 2023 | 9:39:00 PM WIB Last Updated 2023-05-12T02:15:16Z

 

 




Agile governance ("tata kelola yang gesit") diartikan sebagai kemampuan organisasi untuk merespon secara cepat perubahan yang tak terduga dalam memenuhi tuntutan dan kebutuhan masyarakat yang semakin berubah (Shava Berlinda Putri, M. Husni Tamrin, Sri Wahyuni, dan Budi Rianto, 2022). Hal ini berusaha diterapkan di Fakultas Ushuluddin UIN Sunan Gunung Djati Bandung Tahun 2020-2023 untuk sasaran karier Dosen, publikasi ilmiah Mahasiswa, prestasi Mahasiswa, jurnal reguler, dan akreditasi unggul.


1. Kenaikan Jenjang Karier Dosen
Tata Kelola melaksanakan pelayanan karier dosen. Termasuk memberikan support system untuk kenaikan jabatan fungsional (akademik), pangkat, dan golongan melalui penghitungan poin angka kredit. Pada sisi ini, kebijakan mengarahkan assistant professor menuntaskan studi doktor dan associate professor mengupayakan pencapaian profesor penuh. Sekaligus optimalisasi Tri Dharma Pendidikan Tinggi (pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat), dan aktivitas penunjang.


2. Publikasi Ilmiah Mahasiswa
Didirikan pusat bantuan untuk mengembangkan kapasitas kemampuan keterampilan mahasiswa dalam penulisan artikel ilmiah. Sehingga artikel mahasiswa memiliki kelayakan terbit di jurnal nasional dan jurnal internasional. Di dalam agenda ini mahasiswa dilatih berpikir kritis, prosedur penulisan karya ilmiah, presentasi paper dengan bahasa asing di ajang konferensi, dan korespondensi berbasis open system. Pada gilirannya semasa kuliah mahasiswa mempunyai pengalaman publikasi artikel di jurnal ilmiah melalui kemitraan bersama dosen.


3. Prestasi Akademik Mahasiswa
Pendataan prestasi akademik mahasiswa sebagai asset untuk mengispirasi pencapaian prestisius, pembinaan, pendampingan, dan hingga peraihan penghargaan dan anugerah. Pencapaian prestasi akademik mahasiswa diarahkan berbasis kompetensi dan keahlian sesuai bidang program studi. Pada gilirannya tercapai berbagai prestasi akademik mahasiswa tingkat nasional, regional, dan internasional. Perstasi ini berperan besar bagi pemenuhan surat keterangan pendamping ijazah (SKPI).


4. Manajemen Jurnal Reguler
Pengelolaan jurnal ilmiah berkala (regular) dilaksanakan untuk mengakses isu aktual strategis, diseminasi hasil riset, dan pengelolaan pengetahuan (knowledge management). Setiap program studi memiliki dan mengembangkan jurnal ilmiah. Seluruh jurnal ilmiah diarahkan untuk melaksanakan akreditasi nasional dan hingga mengupayakan level internasional reputasi global.


5. Akreditasi Peringkat Unggul
Terakhir, program studi mengupayakan akreditasi dengan peringkat unggul sebagai barometer pelaksanaan akademik yang berkualitas. Keunggulan diraih melalui akumulasi proses akademik, evaluasi diri, dan mitigasi risiko. Setiap pemangku program studi merupakan manager yang mengupaykan akses terbuka secara luas bagi masyarakat untuk memperoleh kesempatan mendapat layanan di pendidikan tinggi berkualitas. Segenap struktur memastikan teratasinya kendala-kendala dalam upaya meraih penilaian akreditasi unggul bagi masing-masing program studi.







Tata kelola yang gesit (agile governance) dengan nilai-nilai inti Leadership, Service excellence, dan Collaboration menjadi semangat untuk mengusung tujuan bersama yang menjadi indikator kinerja Fakultas Ushuluddin UIN Sunan Gunung Djati Bandung Tahun 2020-2023. Hasil capaian “agile governance” ini akan dihitung pada akhir Tahun 2023  [FU].
×
Berita Terbaru Update